tempat wisata di yogyakarta

Tempat Wisata Di Jogja

Jogja itu cantik dan eksotik. Kalimat itu bukan pernyataan, tapi kenyataan. Kamu sendiri juga sudah membuktikannya setelah berkali-kali menginjakkan kaki di tempat-tempat wisata di Jogja.

Kekayaan alamnya yang indah ditambah kebudayaan Jogja Kuno yang masih melekat erat di masyarakatnya, membuat kamu tidak perlu bohong lagi kalau Jogja memang greatest place. Bahkan baru menginjakkan kaki saja, kamu tidak ingin cepat pulang.

Penawaran liburan kekinian yang berkesan dari tempat-tempat wisata di Jogja pun akhirnya pilihan yang sangat sayang banget untuk dilewatkan. Kepoin yuk mana aja tempatnya :

1. Kampung Bule Prawirotaman

tempat wisata di yogyakarta

Ini ni yang wajib dikunjungi di Jogja. Belum berkunjung ke Jogja namanya kalau belum datang ke sini. Kampung ini menjadi destinasi yang paling diminati oleh wisatawan lokal maupun internasional, sehingga masuk dalam deretan tempat wisata di Jogja.

Masuk ke jalan Prawirotaman ini, kamu kan disambut dengan deretan coffee shop yang menawarkan tempat bersantai yang nyaman. Menariknya, tempat ini ramai dengan wisatawan asing atau bule, jadi bisa bikin kamu ngrasain gimana rasanya jadi bule seharian.

2. Alun-alun Kidul Jogja

tempat wisata di jogja kota

Dua beringin hits yang membuat banyak pengunjung penasaran. Siapapun yang bisa melewati beringin kembar tersebut dengan mata tertutup, maka apa yang diinginkan akan tercapai. Tradisi Masangin namanya.

Tempat wisata yang lagi hits ini cocok bagi kamu yang masih jomblo. Kalau kamu berhasil melewatinya, tepat di antara kedua beringin tersebut, maka kamu akan segera ketemu jodoh kamu.

Ayo segera dicoba, siapa tahu beruntung, karena ribuan orang gagal melewatinya. Kebanyakan lolos melewati beringin kembar tapi lewat samping beringin bukan di tengah-tengah kedua beringin.

LAGI HITS
Wisata Tulungagung

3. Tebing Breksi

tempat wisata di jogja yang dekat dengan malioboro

Serasa sedang berada di Bali, karena kamu akan menikmati indahnya jalan-jalan di tengah ukiran tebing batu breksi yang artistik. Berdiri di antara tebing batu breksi yang menjulang tinggi bisa menjadi spot selfie yang menarik.

Lekukan motif bebatuan breksi terukir sempurna memperindah permukaan batu. Cocok buat kamu yang ingin berwisata sekaligus pre wedding. Buat konsep pernikahanmu lebih unik.

4. The World Landmark Merapi Park

tempat wisata di jogja gunung kidul

Sama seperti di Taman Balekambang Tawangmangu, The World Landsmark Merapi Park ini ada berbagai macam Landsmark dari seluruh dunia. Letaknya yang satu lokasi dengan Gunung Purba Merapi, membuat nama Merapi ikut disematkan pada nama taman ini.

Ada banyak Landsmark terkenal di sini, diantaranya adalah Kincir Angin raksasa Belanda, Menara Eiffel, dan Landsmark dari seluruh negara di dunia.

Tempat wisata satu ini cocok untuk wisata keluarga juga karena memberikan edukasi pada anak-anak tentang tempat-tempat menakjubkan dari seluruh dunia.

5. Taman Pelangi Monjali

tempat wisata di jogja alam

Nama dari taman ini unik, makanya saat pertama kali dengar, kamu langsung berpikir tentang budaya India. Namanya identik dengan bahasa India.

Tapi setelah datang ke sana, ternyata kamu sudah pernah ke sana. Ya, nama “Monjali” adalah berupa singkatan dari Monumen Jogja Kembali. Jadi, letaknya di satu lokasi dengan Monumen terkenal Jogja Kembali.

Taman ini sama dengan jenis taman lainnya. Tampilannya sederhana namun meriah di malam hari karena deretan lampion dan lampu taman yang saling berebut perhatian mata kamu.

Jelajahi Juga: 25 Tempat Wisata Gunung Kidul Yogyakarta, Terbaru Lagi Hits

Wisata Jogja Murah Meriah

1. Kebun Teh Nglinggo

tempat wisata di jogja kota murah

Kalau tidak ke puncak, kamu nggak akan tahu segarnya udara di kebun teh. Puncak letaknya di Jawa Barat, tapi kini di Jogja pun kamu bisa berwisata ke Kebun Teh Nglinggo.

Wisata ini adalah wisata sederhana yang super murah. Letaknya di Pagerharjo Kulonprogo Jogjakarta. Bukan hanya untuk menikmati sejuknya perkebunan teh saja di ini, melainkan juga untuk Napak Tilas sejarah tempat tinggal Pangeran Diponegoro.

Wisata ini termasuk wisata yang murah meriah, karena hanya dengan Rp 3.000,- saja per orang, kamu bisa bebas menikmati pemandangan kebun teh sepuasnya.

2. Hutan Mangrove Kulonprogo

tempat wisata di jogja kulon progo

Usai puas menikmati pemandangan di kebun teh, kamu bisa langsung menuju ke wisata Hutan Mangrove. Nuansa hijau lagi yang akan kamu dapatkan sehingga suasana hati semakin segar.

LAGI HITS
Air Terjun Sri Gethuk

Deretan pohon mangrove hijau ditambah beberapa fasilitas yang melengkapinya, membuat kamu dan keluarga menjadi lebih nyaman. Kamera pun terus dalam genggaman karena setiap sapuan mata memandang sangat sayang untuk tidak diabadikan.

Liburan ke sini pun juga terhitung liburan murah, karena harga tiket masuk hanya selisih seribuan aja dengan tiket masuk ke Kebun Teh Nglinggo. Tiket masuk per orang adalah Rp 4.000,- per orang.

3. Umbul Ponggok Klaten

tempat wisata jepang di jogja

Tempat wisata di Jogja murah selanjutnya adalah di Umbul Ponggok Klaten. Sebuah wisata kolam yang unik. Di mana di sini kamu bisa mengambil gambar dari dasar kolam yang dilengkapi dengan properti yang menawan.

Berikut adalah 3 jenis tiket yang akan kamu dapatkan jika berkunjung ke sini, yaitu :

  • Tiket masuk harganya Rp 8.000,-
  • Berenang dengan kacamata renang bayar Rp 21.000,- (tiket masuk+ sewa kacamata renang)
  • Selfie bayar Rp 68.000 sampai dengan Rp 108.000,- (tiket masuk+biaya selfie)

4. Taman Sari

tempat wisata di jogja jawa tengah

Tempat pemandian para putri Keraton Jogja yang sangat kental aksesnya budayanya. Bisa dilihat dari desain interior taman ini. Paduan furniture gaya Keraton di sekeliling kolam membuat kamu serasa kembali ke jaman keraton.

Belum lengkap jika belum datang kesini dan membuktikan artistiknya. Kamu hanya perlu merogoh kocek Rp 3.000,- untuk tiket masuknya. Wisata super murah dengan pengalaman yang sangat berkesan.

5. Air Terjun Sri Gethuk

tempat wisata di yogyakarta jawa tengah

Jogja selalu penuh cerita. Wisata apapun yang kamu inginkan, ada di sini. Berwisata ke air terjun pun disediakan Jogja.

Air Terjun Sri Gethuk menawarkan pemandangan alam yang sangat indah. Udara dingin dari pepohonan hijau dan suara jatuhnya air membuat kamu enggan berkedip.

Wisata ini juga masuk dalam kategori yang murah, karena harga tiketnya yang ramah di kantong. Rinciannya :

  • Tiket masuk harganya Rp 7.000,- saja
  • Naik perahu mesin biayanya jadi Rp 12.000,- (tiket masuk + biaya naik perahu mesin)

Simak Review: 10 Pilihan Tempat Wisata Kaliurang (Terbaru dan Keren)

Wisata Jogja Malam Hari

1. Bukit Bintang

tempat wisata jogja instagramable

Tempat ini bukan bukit biasa. Ini bukitnya Jogja. Sebuah bukit indah penghias malamnya Jogja. Taburan bintang dan pantulan lampu malam Jogja menjadi paduan view yang amat sangat memukau.

But kamu-kamu yang lagi liburan sama kekasih atau lagi honeymoon, ini ni puncak bukit teromantis Jogja yang perlu banget kamu kunjungi. Langsung aja gas ke daerah Patuk, Gunung Kidul Jogja.

LAGI HITS
Museum Dirgantara Jogja

Jangan lewatkan romantisnya Jogja di malam hari dengan hangatnya wedang ronde Jogja dari atas Bukit Bintang ini. Rasakan sensasinya, dan tanyakan pada hatimu. Cye-cye.

2. Pintu Langit Dahromo

tempat wisata di yogyakarta indah

Buat kamu, pemuda hits, habisan malam wisatanya di Jogja buat duduk santai di Pintu Langit Dahromo. Rasakan sensasi duduk di puncak Bukit Dahromo.

Arahkan kendaraan wisatamu ke salah satu tempat wisata di Jogja indah ini. Malammu dijamin akan sangat mengesankan. Jangan lupa keluarkan kamera selfie terbaikmu untuk mengabadikan pemandangan malam Jogja yang super indah.

Lokasi dari tempat ini adalah di Bantul, tepatnya di Desa Munthuk Kecamatan Dlingo.

3. Malioboro

tempat wisata di jogja indah

Shopping center paling terkenal di Jogja. Kalau ke Jogja belum ke sini sama aja belum ke Jogja. Kamu yang sudah pernah di sini tidak akan pernah bisa untuk datang dan datang lagi.

Coba aja datang di malam hari. Saat semua orang sedang tidur, Malioboro tetap ramai. Orang Jogja tumplek bleg di sini untuk menikmati suasana malam. Ditambah dengan semangkuk Wedang Ronde (minuman khas Jogja), malammu jadi beda dari malam-malam sebelumnya.

4. Hutan Pinus Pengger

tempat wisata di jogja instagramable

Setelah puas menikmati malam di Pintu Langit Dahromo, jangan pulang dulu. Kamu bisa langsung menuju ke Hutan Pinus Pengger. Ada Rumah Indian yang menunggumu.

Rumah Indian ini menjadi spot yang paling menarik perhatian di sini. Sebuah bangunan rumah yang mirip bangunan rumah suku Indian yang diberi lubang. Kita bisa memasukinya dan mengambil gambar.

Hasil gambarnya seperti sedang masuk ke sarang burung di atas pohon. Saat lihat bawah, kamu akan takjub dengan gemerlapnya Jogja di malam hari. Malam hari tidak lagi identik dengan kegelapan.

5. Bukit Paralayang

tempat wisata jogja favorit

Sesuai namanya, bukit ini dipakai untuk olahraga para atlet paralayang. Namun malam hari, ternyata masih cocok untuk menambah file foto di memori smartphone kita.

Udara dingin yang khas dari atas bukit menjadi hal awal yang kita rasakan. Namun saat menengok ke bawah bukit, kita akan melihat kebesaran Tuhan lewat keindahan kota Jogja berpadu dengan mengkilapnya air Pantai Parangtritis. Sangat cocok dijadikan dikunjungi malam hari.

Kunjungi Juga: 27 Tempat Wisata Bantul Terbaru dan Instagramable

Wisata Jogja Dekat Stasiun

1. Pasar Beringharjo

tempat wisata di jogja 2019

Bagi yang suka belanja-belanja, Pasar Beringharjo bisa menjadi Shopping center yang diandalkan di Jogja. Tempatnya tidak jauh dari Stasiun Lempuyangan.

LAGI HITS
The Lost World Castle

Perjalanan kereta yang cukup melelahkan bisa langsung kamu tumpas habis dengan mampir mengisi perut ke pasar ini. Kamu akan langsung bangkit dari kelelahan setelah dapat berbagai macam barang yang kamu incar untuk oleh-oleh.

2. Keraton Jogja

tempat wisata di yogyakarta

Tempat wisata satu ini tidak pernah luput dari list tempat wisata di Jogja. Tempat bersejarah yang menyimpan keindahan budaya Jogja dan adatnya yang sangat kental.

Kamu bisa menyusuri setiap sudut keraton, sebagai pusat pemerintahan Jogja dahulu kala. Bahkan sampai sekarang pun Keraton Jogja masih beroperasi. Semua abdi keraton beraktivitas seperti layaknya di keraton. Kamu akan merasakan seperti sedang hidup ratusan tahun lalu.

3. Benteng Vredeburg

tempat wisata di yogyakarta lagi trend

Wisata itu juga belajar. Belajar sejarah dan juga budaya. Jogja punya itu, dan kamu harus tahu itu.

Yuk datang ke Benteng Vredeburg. Benteng peninggalan Belanda yang menyimpan banyak sejarah penting Jogja saat berada di bawah pengaruh penjajah.

Letak benteng ini tidak jauh dari Pasar Beringharjo

4. Titik 0 Km Jogja

tempat wisata di yogyakarta lagi trend

Sebuah tempat wisata Jogja yang tidak boleh dilewatkan. Kamu bisa melihat pertunjukan seni Jogja memukau di sini, berfoto di Monumen 11 Maret, dan juga melihat berbagai macam karya para seniman Jogja.

Tidak perlu khawatir kesasar, lokasinya dekat Stasiun Tugu sehingga mudah dijangkau. Kalau kamu sedang melihat para mahasiswa yang sedang demo, maka kamu memang bener sedang ada di Titik 0 Km Jogja.

5. Taman Pintar Jogja

tempat wisata di jogja yg lagi hits

Ini dia tempat wisata yang cicok untuk anak. Banyak pengetahuan baru yang akan didapatkan anak di sini. Anak akan mendapatkan pengalaman secara langsung di sini.

Buat kamu, para orangtua, jasa gan sialan kesempatan menentukan pengalaman belajar kepada anak di Taman Pintar Jogja ini. Ajak anak menyusuri setiap sudut taman agar rasa ingin tahu akan suatu hal baru pada anak segera terjawab.

Wisata Pantai:

1. Pantai Parangtritis

tempat wisata di jogja murah

Pantai andalan Jogja, ya Pantai Parangtritis. Pantai indah Jogja ini juga masuk kategori yang wajib dikunjungi.

Belum lengkap rasanya jika ke Jogja belum menikmati indahnya angin pantai Parangtritis. Kamu pasti mengakuinya kan.

Apalagi padang pasir di tepi pantai Parangtritis melambai untuk dijadikan spot selfie yang sangat indah. Jangan sampai ada gaya selfiemu yang ketinggalan di sini. Dijamin hasilnya seperti sedang berfoto di gurun pasir Timur Tengah.

LAGI HITS
Taman Pelangi Jogja

2. Pantai Nglambor

tempat wisata di jogja modern

Tempat wisata di Jogja ini menawarkan keindahan biota laut yang sangat menakjubkan. Snorkeling menjadi olahraga yang cocok kamu lakukan atau kamu akan menyesal.

Wisata bersama dengan keluarga sambil duduk santai di tepi pantai menjadi pengalaman yang tidak akan pernah kamu lupakan di sini. Apalagi kalau kamu jadi ikut snorkeling, kamu akan bertemu makhluk ciptaan Tuhan yang berusia ratusan tahun, si kura-kura endemik Nglambor yang super besar.

Si kura-kura endemik ini akan menyapamu hangat. Keberadaannya dilindungi dan tidak semua orang memiliki kesempatan untuk bertemu dengan kura-kura purba ini. Adu segera keberuntunganmu dengan snorkeling di pantai lepas Nglambor ini.

3. Pantai Pok Tunggal

tempat wisata jogja ngehits

Pantai romantisnya Jogja ini menawarkan suasana syahdu yang membuat wisata bersama kekasih dan pasangan hidup menjadi semakin erat. Semilirnya angin pantai menyibak ruang rasa menjadi lebih bermakna.

Sorenya di sini pun bisa menyibak indahnya sunset yang menawan hati dan beda dari yang lainnya. Adanya batu karang yang mengepung pantai ini membuat sunset seolah benar-benar tersenyum merekah menyambut kehadiran kamu.

Kaki kamu pasti enggan berjalan meninggalkan pantai nan mempesona ini. Yuk segera ajak kekasihmu ke sini.

4. Pantai Baron, Krakal dan Kukup

nama tempat wisata di jogja

Pantai 3 in 1 ini bukan hanya nama saja, melainkan benar adanya. Dalam sekali kunjung, kamu sudah bisa menikmati keindahan 3 pantai, yakni Pantai Baron, Pantai Krakal, dan Pantai Kukup. Tempat wisata terbaru Jogja yang akan memanjakan mata kamu.

Sensasi berwisata pantai yang sangat berbeda dengan sebelumnya. Biasanya hanya satu lokasi satu pantai, tapi di sini kita bisa menikmati lembabnya pantai Krakal dan indahnya barisan pegunungan di Pantai Kukup.

5. Pantai Jogan Jogja

tempat wisata di jogja keluarga

Di sini kamu bertemu lagi dengan pantai uniknya Jogja. Bukan sekedar pantai biasanya, karena ada air terjun di pantai. Keindahan grojogan air pantai dari dinding karang setinggi 12 meter akan memberikan nuansa pantai yang berbeda.

Super keren dengan spot pemandangan karang di dalam laut yang sangat jelas. Belum lagi kalau mau snorkeling, kamu tidak akan berhenti berucap “Wow”.

Baca Juga: 24 Wisata Kulon Progo Terbaru & Paling Hits 2022

Kalau kamu belum menginjakkan kaki ke tempat-tempat wisata di Jogja di atas, jangan ngaku kamu pernah ke Jogja. Dapetin nuansa wisata paling mengesankan di sini. Kakimu dijamin akan tidak mau berhenti jalan-jalan ke seluruh sudut Jogja.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *